Pemberitahuan Migrasi Server LPSE Kab.Lumajang

pada 27 Feb 2023

1 Menit

Dibuat Oleh

Dibaca sebanyak 216 kali


Sehubungan dengan akan dilakukannya migrasi server LPSE yang berdampak tidak bisa diaksesnya Sistem Pengadaan Secara Elektronik Kabupaten Lumajang ( https://lpse.lumajangkab.go.id/eproc4 ) disampaikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Proses instalasi SPSE pada server production baru LPSE Kabupaten Lumajang dimulai tanggal 01 Maret sampai dengan selesai.
  2. Migrasi data dimulai tanggal 01 Maret – 08 Maret 2023.

 

Berkaitan dengan hal tersebut, diberitahukan agar saudara menunda proses pengadaan barang/jasa lewat SPSE sampai dengan berakhirnya proses migrasi.

Untuk Dinas Kesehatan agar meneruskan ke UPT dan RSUD.

Demikian untuk menjadikan maklum, dan atas kerjasamanya diucapkan terima kasih.


Berita Terkait